Mengintip Fitur Baru Android 11 - Digital Solutions by Leafcoder

Mengintip Fitur Baru Android 11



Setelah percobaan yang dilakukkan oleh developer, saat ini google resmi meluncurkan android 11 versi stable pada 9 September 2020. 

Mengintip Fitur Baru Android 11


Terdapat beberapa fitur baru yang dihadirkan di Android 11. Berikut ini fitur-fitur yang ditawarkan pada Android 11 : 

  1. Chat bubbles : aplikasi yang diperuntukan khusus untuk messaging. Saat ini google sudah menerapkan fitur chat bubbles dan chat heads pada aplikasi facebook massengers. Jadi, pengguna dapat dengan mudah meneruskan pesan tanpa harus membuka aplikasi messaging lagi.

  2. Screen recorder : pengguna pada android 11 jika ingin melakukkan perekaman layar maka langsung dapat mengggunakannya tanpa harus melakukkan install aplikasi pihak ke tiga.

  3. One Time Permissions : pengguna pada android 11 dapat mengatur izin setiap aplikasi agar terus meminta izin, lokasi, mikrofon pada setiap kali pengguna membuka aplikasi tersebut. Dengan adanya fitur ini pengguna yang sering terhubung pada jaringan Wi-Fi akan merasa keamanan nya terjamin.

    BACA JUGA :
    5 Rekomendasi Video Editor Terbaik di Android
    Jenis Layar Smartphone Android
    Perbedaan One UI 1.0 VS One UI 2.0

  4. Power Menu : saat ini pengguna android 11 jika ingin menghubungkan smartphone ke beberapa device cukup dengan menekan tombol power selama beberapa detik dan sebuah menu akan memperlihatkan perangkat/device mana saja yang sedang terhubung ke smarphone.

  5. Auto Reset Permission : fitur ini mirip seperti fitur one time permission karena setiap pengguna dapat mengatur sebuah aplikasi agar izin dari aplikasi yang sedang digunakan akan terhapus atau diulang setiap kali pengguna membuka aplikasi tersebut. Android 11 saat ini telah tersedia untuk perangkat Google Pixel.

Nah itu dia informasi singkat tentang Fitur Terbaru Android 11 yang wajib sekali Anda ketahui. Jika ada pertanyaan atau ingin sekedar berdiskusi tentang artikel diatas, silakan tinggalkan pada kolom komentar dibawah ya! Semoga bermanfaat.


Posting Komentar

0 Komentar




Contact us

Jasa SEO Leafcoder
Support Leafcoder.org
Hi there! We accept any donation via PayPal, hope the articles we provide can always be helpful.